7 Alasan Kenapa Berjudi Memiskinkan

judi

Mengenal 7 Alasan Kenapa Berjudi Memiskinkan

Bermain judi adalah salah satu kegiatan atau aktivitas yang mesti dihindari oleh setiap orang. Bukan tanpa alasan, karena banyak dampak negatif beserta kerugian yang dapat ditimbulkan akibat dari seringnya bermain judi. Meskipun awalnya orang bermain judi bertujuan untuk mencari hiburan untuk mengisi waktu senggang, tetap saja dalam berjudi beberapa orang malah tertarik untuk mencari keuntungan berupa uang di dalamnya.

Memang benar, berjudi awalnya akan menyenangkan dan bahkan bisa memberikan banyak benefit atau keuntungan. Sehingga, tidak salah jika banyak orang tergiur dan tertarik untuk mecoba peruntungan lewat berjudi. Terlebih lagi, bermain judi sudah semakin memudahkan siapapun melakukannya dengan banyaknya situs-situs perjudian online, serta mudah diakses di segala perangkat atau gadget yang bahkan dapat dilakukan siapa saja sekalipun berada di rumah.

Tapi, banyak yang tidak menyadari kalah bermain judi bisa membuat setiap orang jatuh miskin. Jika anda berpikir bahwa bermain judi bisa mendapatkan keuntungan uang, anda juga perlu memahami bahwa bermain judi juga bisa membuat anda memperoleh banyak kerugian, bisa dari kekalahan saat bertaruh, atau terlalu sering menghamburkan banyak uang/ modal. Disamping itu, tentu kita juga perlu mengetahui lebih banyak mengenai alasan kenapa berjudi bisa memiskinkan siapa saja yang melakukannya.

Berhati-hatilah dalam bermain judi

Ketahui 7 Alasan Kenapa Berjudi Bisa Memiskinkan Anda

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi mengapa sebagian besar orang berpendapat bahwa bermain judi itu bisa memiskinkan dan dianggap negatif. Meskipun sudah jelas dampaknya, namun masih banyak beberapa orang yang tidak bisa meninggalkan kebiasaan berjudi, dan bahkan dilakukan hampir setiap waktu. Padahal, tak jarang sudah banyak pelaku judi yang mengalami kerugian besar akibat dari bermain judi hingga menjadi jatuh miskin. Berikut ini kami paparkan 7 alasan bermain judi dapat memiskinkan dan memicu dampak negatif yang besar bagi kehidupan anda:

  1. Hanya menyenangkan di awal saja

Awalnya, berjudi memang terdengar menarik untuk dilakukan karena bisa mendapatkan banyak hiburan dan keuntungan yang besar. Padahal, disisi lain banyak orang yang menyesal dan sulit meninggalkan kebiasaan berjudi, sehingga pada akhirnya membuat mereka yang sudah sering melakukan perjudian menjadi sesuatu yang tidak bisa dilepaskan dengan mudah begitu saja.

  1. Dapat membuat anda kecanduan

Salah satu dampak terbesar dari bermain judi atau melakukan taruhan adalah bisa membuat siapapun kecanduan. Biasanya, orang yang kecanduan bermain judi selalu terobsesi dengan keuntungan-keuntungan besar, terutama saat menang dan dapatkan bayaran kemenangannya. Hal itulah yang membuat para penjudi sulit meninggalkan kebiasaan bermain judi, walaupun telah menghabiskan banyak uang dan kerugian yang sudah tidak dapat dihitung lagi. Karena, jika seorang pemain judi belum berhasil mendapatkan kemenangan, maka akan terus menerus melakukannya berkali-kali sampai mendapatkan apa yang ia inginkan.

  1. Tidak akan membuat kaya

Apabila bermain judi bisa memiskinkan, maka sudah pasti kegiatan ini tidak akan membuat siapapun menjadi kaya. Maka, salah besar jika orang berpendapat bahwa melakukan permainan judi itu menjadi salah satu cara pemain bisa kaya dengan mudah. Alasannya, kalah menangnya orang yang bermain judi pasti akan selalu berakhir dengan kerugian. Apalagi, biasanya yang menang judi pun tidak akan cukup puas jika hanya menang 1 kali saja, meskipun kekalahan yang didapat jauh lebih banyak. Bagaimanapun juga, tidak ada orang yang kaya raya atau menang terus dalam taruhan perjudian.

  1. Dapat menjadikan anda pribadi yang buruk

Sebaik-baiknya orang yang bermain judi, tidak menutup kemungkinan akan menjadi seseorang dengan pribadi yang buruk apabila kalah dan mengalami kerugian. Karena, kekalahan dalam berjudi bisa membuat siapapun melakukan tindakan-tindakan negatif sebagai pelampiasan kekalahan yang ia alami. Beberapa contohnya seperti menjadi mudah marah, melakukan tindakan kriminal, ataupun melakukan tindakan-tindakan lain yang merugikan orang lain dan dirinya sendiri.

Kendalikan diri Anda dalam bermain judi

  1. Membuat stress dan depresi

Banyak orang yang menjadi depresi dan stress akibat dari bermain judi, terutama ketika alami kekalahan dan kerugian. Hal ini tentu sangat buruk, karena apabila seseorang stress atau depresi akibat kekalahannya dalam bermain judi, jika tidak melakukan tindakan-tindakan negatif, orang tersebut bahkan bisa melakukan bunuh diri akibat permasalahan-permasalahan baru yang muncul dan tidak mendapatkan solusinya.

  1. Bertolak belakang dengan moral

Perlu anda ketahui bahwa berjudi itu merupakan tindakan dan perilaku yang bertolak belakang dengan moral. Disamping itu, bermain judi juga merupakan salah satu hal yang dibenci banyak orang. Maka dari itu, tidak salah apabila bermain judi dianggap sebagai salah satu tindakan yang kurang tepat bagi siapapun, baik itu hanya untuk sekedar hiburan saja, apalagi dengan tujuan untuk mencari keuntungan. Mengingat hal itu, janganlah sesekali anda bertaruh atau berjudi bilamana anda ingin memiliki masa depan dan hidup yang lebih baik.

  1. Berjudi bisa membuat anda masuk kedalam penjara

Harus anda ingat bahwa segala hal yang berkaitan dengan taruhan atau perjudian di Indonesia dianggap ilegal dan bertentangan dengan hukum. Bukan hanya bandar penyedia layanan judi saja, namun siapapun orang yang ikut dalam perjudian tidak menutup kemungkinan suatu saat akan terjerat hukum dan masuk penjara. Karena hal semacam ini sudah banyak dialami beberapa orang yang sulit meninggalkan kebiasaan bermain judi. Walaupun anda berpikir bahwa bermain judi bisa lebih aman, apalagi dengan adanya online, namun hal demikian tidak menjamin anda aman dari hukum.

Selain dari beberapa alasan di atas, tentunya masih banyak lagi alasan lain mengapa berjudi bisa memiskinkan anda dan merusak kehidupan. Apabila anda telah mengetahui beberapa banyak dampak buruknya, seharusnya hal tersebut bisa membuat anda berpikir 2 kali bila ingin melakukan taruhan judi, terutama jika tidak ingin mengalami banyak kerugian besar beserta dampak buruknya. Maka dari itu, agar bisa menghindari kebiasaan bermain judi bagi anda yang sudah terlanjur sering berjudi, maka bisa memulainya dengan beberapa langkah mudah, seperti melakukan beberapa kegiatan yang lebih baik dan positif, dan mulai menyadari bahwa tindakan bermain judi bukanlah cara yang layak anda lakukan yang bisa memberikan banyak uang ataupun hiburan.